daun singkong
tentang jepang dan indonesia
di mata seorang penggemar sayur daun singkong
Friday, August 13, 2004

Jepang

Jepang (日本・にほん)merupakan negara yang terletak di sebelah timur laut Asia, dikelilingi oleh laut Pasific Utara dan Laut Jepang. Jepang memiliki 4 pulau utama : Hokkaido, Honshu, Shikoku, dan Kyushu.Hokkaido merupakan pulau besar yang terletak di utara Jepang, sedangkan Kyushu terletak di selatan. Pulau Honshu merupakan pulau utama, disinilah terletak ibu kota Jepang : Tokyo, dan sebagian kota besar seperti Yokohama, Osaka, dan Kyoto.

Salah satu keindahan Jepang adalah empat musim yang dimilikinya. Dalam setiap musim, kita bisa menikmati keindahan alam dan atraksi yang berbeda, membuat kita kagum akan kebesaran Tuhan pencipta.

Musim semi (haru - 春)Musim dimana kita bisa menikmati mekarnya bunga. Pada awal bulan April, bunga sakura akan mekar, sebelum akhirnya rontok setelah 2 minggu. Awal bulan april juga identik dengan tahun ajaran baru, dan penerimaan karyawan baru..

Musim panas (natsu - 夏), kurang lebih sama panasnya dengan temperature di Indonesia. Biasanya diawali dengan musim hujan selama sebulan (bulan Juni), dan berakhir sekitar awal bulan September. Pada musim panas ini, kita bisa menikmati pertunjukkan kembang api (hanabi -花火)yang diselenggarakan di hampir setiap kota. Pada pertunjukkan ini, para gadis biasanya mengenakan yukata (ゆかた) - kimono musim panas, sedangkan laki-laki mengenakan jinbei (甚平).

Musim gugur (aki - 秋), saat yang menyegarkan karena suhu udara sedikit demi sedikit menjadi lebih sejuk. Pada musim ini, kita bisa menikmati daun-daun yang mulai memerah (kouyou 紅葉). Terutama jika anda pergi ke gunung, anda akan melihat bahwa tidak hanya kaum muda saja, melainkan juga anak kecil & orang tua bersemangat mendaki gunung untuk melihat kouyou.

Musim dingin (fuyu - 冬).berawal di bulan Desember, suhu udara pada musim ini akan turun bahkan kurang dari 0 derajat celcius untuk daerah utara (Hokaido , Tohoku dan sekitarnya). Di Tokyo, salju baru turun pada akhir Januari - awal Februari yang biasanya merupakan puncak musim dingin. White christmas di Tokyo biasanya hanya terjadi di drama saja... :) Meskipun begitu, kita bisa menikmati bermain ski di daerah sekitar Tokyo, hanya sekitar 1.5 jam dengan mobil atau shinkansen.

kategori tulisan lama

kumpulan foto

Shopping yuk !

Satu Cinta Lingerie Apa Impian Anda ?

shoutbox

sponsor & link

Powered by Blogger
Weblog Commenting and Trackback by HaloScan.com
BlogFam Community
blog-indonesia
Get Firefox!
JANGAN ASAL COPY PASTE..

email me
created by emiliana dewi aryani
@ 2004 - 2011